Beauty, Healthy, News

Wajib Tahu, Ini 5 Manfaat Puasa Bagi Kesehatan Kulit!

Hi MJ Bestie selamat berpuasa, ya! Tapi kamu tahu tidak,  berpuasa itu bukan hanya sekadar memberikan manfaat spiritual dan mental, namun, juga memberikan pengaruh yang positif bagi kesehatan kulit kita. 

Ada beragam manfaat berpuasa yang sangat berpengaruh untuk membantu menjaga kesehatan kulit agar tetap cantik, bersih, dan sehat.

1. Menurunkan Inflamasi pada Kulit

Untuk kamu yang memiliki kulit sensitif, kamu perlu mengetahui manfaat puasa karena bisa menurunkan inflamasi atau peradangan pada kulit, lho! Selama puasa, tubuh akan fokus pada proses detoksifikasi, termasuk pada pengeluaran racun pada produk limbah dari dalam tubuh. 

Racun tersebut terakumulasi bisa memperburuk peradangan pada kulit dengan memberikan waktu tubuh untuk memulihkan diri. Sehingga akan mengurangi peradangan pada kulit seperti penyakit eczemapsoriasis, dan penyakit kulit kronis lainnya yang menyebabkan peradangan pada kulit.

2. Bantu Meredakan Peradangan Jerawat

Beauties, kamu juga harus tahu nih bahwa puasa dapat membantu meredakan peradangan jerawat, nih. Hal ini dikarenakan puasa akan mengurangi produksi sebum (minyak) berlebih di kulit yang menjadi penyebab utama jerawat dan permasalahan kulit lainnya. 

Namun, perlu diingat bahwa mengatur pola makan yang baik juga mempengaruhi faktor tersebut. Jadi, pastikan kamu memilih makanan yang sehat untuk sahur dan berbuka puasa, ya! Jangan lupa untuk memberi waktu tubuh beristirahat saat berpuasa agar bebas dari peradangan.

3. Memicu Proses Autofagi

Puasa juga dapat memicu proses Autofagi yang merupakan sebuah proses alami di dalam tubuh, di mana sel-sel tubuh membersihkan diri dengan cara mendaur ulang komponen-komponen sel yang rusak atau sudah tidak dibutuhkan lagi. 

Sehingga, hal tersebut dapat mempercepat regenerasi sel termasuk sel kulit yang akan memberikan tampilan yang lebih segar dan sehat. Puasa juga membantu mempercepat peremajaan kulit hingga meningkatkan elastisitas kulit.

4. Meningkatkan Hidrasi dan Memperbaiki Struktur Kulit

Di beberapa penelitian, puasa justru dapat meningkatkan hidrasi pada kulit karena membantu tubuh menahan air lebih efektif. Tidak hanya itu, puasa juga akan membantu memperbaiki struktur kulit, lho!

Hidrasi yang lebih baik, akan memberikan tekstur kulit yang lebih halus dan tampak lebih elastis, berisi, serta sehat. Namun, kamu juga harus menyeimbangkan cairan tubuh dengan minum air putih yang banyak saat sahur dan berbuka untuk memastikan asupan cairan yang cukup tetap terjaga.

5. Meningkatkan Mental Health yang Berdampak Pada Kesehatan Kulit

Puasa tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan fisik, tetapi juga pada kesehatan mental kita. Mental yang sehat akan menghindari kita dari stress sehingga hal tersebut sangat berpengaruh untuk kesehatan kulit. 

Fyi, stress merupakan salah satu faktor penyebab inflamasi kulit yang akan memperburuk kondisi kulit seperti timbulnya jerawat dan lainnya. Puasa yang dilakukan dengan niat yang baik akan membantu meredakan stress dan menurunkan kadar kortisol yang akan membantu mengurangi peradangan pada kulit.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *